Saturday, November 24, 2012

Seajarah Klub Besar Di Bundesliga

Sejarah Bayern München



                Bayern Muenchen berdiri pada tahun 1900 sebelumnya adalah klub olahraga bernama MTV 1879. Saat klub itu melarang anggota pemain sepakbolanya bergabung dengan federasi sepakbola Jerman (DFB), 11 anggota menanggalkan status dari MTV 1879 dan membentuk FC Bayern Muenchen.
Nama itu sendiri secara harfiah sebenarnya menunjukkan asal wilayah mereka yang jika dialihbahasakan ke Inggris menjadi Bavaria Munich. Di Jerman, nama Bayern Muenchen yang dipakai, tapi publik internasional terbiasa menyebutnya dengan Bayern Munich.
Sebelum era Bundesliga, Bayern terbilang tim tangguh di kompetisi regional Jerman selatan. Sebelum Perang Dunia I pecah, Bayern menjuarai Kreisliga musim 1910-11, liga regional Bavaria pertama. Pada zaman ini, FC Nuremberg menjadi rival terberat Bayern. Antara 1920-an dan 1930-an, Nuremberg lebih sukses dengan merengkuh gelar juara lima kali pada dekade 20-an. Pertemuan keduanya disebut derby Bavaria.
Ketika Bundesliga dibentuk 1963, hanya lima tim dari Oberliga -- divisi satu wilayah selatan liga Jerman saat itu -- yang diizinkan berkompetisi. Bayern masuk kriteria karena bertengger di tiga besar klasemen akhir Oberliga. Tapi karena DFB mensyaratkan satu kota hanya dapat diwakili satu tim, Bayern harus mengalah kepada rival sekota TSV 1860 Muenchen, tim juara Oberliga saat itu.
Bayern promosi dua musim kemudian ke Bundesliga dan memulai sejarah kesuksesan mereka melalui para pemain muda, yaitu "poros" Sepp Maier, Franz Beckenbauer, dan Gerd Muller.Kini, seperti umumnya klub lain di Eropa, Bayern juga memiliki cabang olahraga lain, seperti basket, bowling, catur, senam, bola tangan, tenis meja, wasit, hingga sepakbola senior.


Prestasi  Yang Pernah Diraih :

22 kali juara Bundesliga (1931/32, 1968/69, 1971/72, 1972/73, 1973/74, 1979/80, 1980/81, 1984/85, 1985/86, 1986/87, 1988/89, 1989/90, 1993/94, 1996/97, 1998/99, 1999/2000, 2000/01, 2002/03, 2004/05, 2005/06, 2007/08, 2009/10)
15 kali juara DFB-Pokal (1957, 1966, 1967, 1969, 1971, 1982, 1984, 1986, 1998, 2000, 2003, 2005, 2006, 2008, 2010)
6 kali juara DFB Liga-Pokal (1997, 1998, 1999, 2000, 2004, 2007)
5 kali juara DFB-Supercup (1982, 1987, 1990, 2010, 2012)
4 kali juara Piala Eropa / Liga Champions (1974, 1975, 1976, 2001)
1 kali juara Piala Winners (1967)
1 kali juara Piala UEFA (1996)
2 kali juara Piala Interkontinental FIFA / Piala Dunia Antarklub (1976, 2001)


Sejarah Borussia Dortmund


           
Borussia Dortmund berdiri pada 19 Desember 1909. Banyak lika-liku perjalanan klub ini sebelum akhirnya menjadi salah satu klub tersukses di Bundesliga, salah satu di antaranya adalah mengalami kebangkrutan di tahun 1929.
Schwarzgelben, demikian Borussia Dortmund dijuluki, dibentuk oleh sekelompok orang yang tidak puas dengan gereja yang disponsori Trinity Youth.
Nama Borussia sendiri diambil dari bahasa latin, Prussia. Borussia juga sebelumnya dikenal sebagai klub dengan warna biru putih dengan sedikit warna merah di baju, dan hitam untuk celananya. Baru di tahun 1913 warna hitam kuning diperkenalkan, dan bertahan hingga saat ini.Masuk untuk kali pertama ke Bundesliga di tahun 1963, Dortmund tak banyak menuai prestasi. Baru di akhir 80-an hingga awal 2000 Dortmund menuai masa jayanya.


Prestasi Yang Pernah Diraih :

8 kali juara Bundesliga (1955/56, 1956/57, 1962/63, 1994/95, 1995/96, 2001/02, 2010/11, 2011/12)
3 kali juara Piala Jerman (1964/65, 1988/89, 2011/12)
4 kali juara Piala Super Jerman (1989, 1995, 1996, 2008)
1 kali juara Liga Champions (1997)
1 kali juara Piala Winners (1966)
1 kali Interkontinental FIFA / Piala Dunia Antarklub (1997)




Sejarah Schalke 04

Klub kebanggaan penambang batu bara yang berdiri pada 1904. Karena itu, Schalke 04 mendapat julukan Die Knappen, berasal dari kata kuno Jerman yang berarti penambang. Klub tersebut memang didirikan oleh anak muda yang bekerja sebagai penambang atau anak-anak para pekerja tambang.
Schalke harus menunggu selama delapan tahun untuk bisa berlaga di liga Jerman Barat tepatnya pada 1912. Mereka bisa menjadi anggota liga setelah dilakukan merger organisasi olahraga. Football-Club Gelsenkirchen-Schalke 04 kembali menunggu bertahun-tahun untuk meraih titel juara. Impian itu akhirnya tercapai saat mereka memenangi liga Jerman Barat pada 1929.
Namun, setahun kemudian mereka mendapat sanksi karena memberikan gaji yang melebihi ketentuan yang ditetapkan liga. Schalke dilarang bertanding selama enam bulan. Hukuman itu tak mengurangi popularitas klub. Saat kembali untuk pertama kalinya setelah menjalani sanksi, pertandingan Schalke disaksikan oleh 70.000 penonton.
                Sejak itu, Schalke menunjukkan dominasinya di liga. Mereka beberapa kali menyabet titel liga pada 1933-1942. Sebelum Perang Dunia II, Schalke sudah memenangi enam gelar.
Hanya, prestasi mereka tak lagi membanggakan setelah PD II. Mereka hanya sekali memenangi liga pada 1958. Selanjutnya, Schalke tak pernah menjadi juara meski kompetisi sudah berganti menjadi Bundesliga Jerman.
Meski jarang menuai prestasi tinggi, namun popularitas Schalke tak pernah merosot. Bahkan mereka termasuk salah satu klub sepakbola paling populer di Jerman. Schalke yang memiliki rivalitas dengan Borussia Dortmund merupakan klub olahraga yang memiliki lebih dari 84 ribu anggota. Ini menjadikan Schalke sebagai klub olahraga terbesar kedua di Jerman.


Prestasi  Yang Pernah Diraih :

7 kali juara Bundesliga Jerman (1934, 1935, 1937, 1939, 1940, 1942, 1958)
5 kali juara DFB-Pokal / Piala Jerman (1937, 1972, 2001, 2002, 2011)
1 kali juara Piala Super Jerman (2011)
1 kali juara Piala Liga (2005)
1 kali juara Piala UEFA (1997)
2 kali juara Piala Intertoto (2003, 2004)
2 kali juara Divisi 2 Bundesliga Jerman (1982, 1991)


No comments:

Post a Comment